Mengapa Saya Layak sebagai Guru Berprestasi
BAB I
LATAR BELAKANG
A. MOTIVASI
YANG MENDASARI KEINGINAN UNTUK MENGIKUTI PEMILIHAN GURU BERPRESTASI
Guru mempunyai
peran penting dan strategis dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah dan
lingkungan sekitarnya. Tugas dan tanggung jawab guru yang sangat penting,
menuntut guru memiliki integritas, kompetensi dan kreativitas dalam mengemban
tugasnya.
Dengan demikian, peningkatan kompetensi guru perlu terus diupayakan melalui berbagai program, salah satu diantaranya
adalah kegiatan pemilihan guru berprestasi. Secara konseptual,
kegiatan pemilihan guru berprestasi adalah memilih guru yang memiliki kemampuan dalam melaksanakan tugas sesuai dengan
kompetensinya, memiliki kepribadian terpuji dan memiliki pemahaman wawasan
pendidikan yang utuh untuk meningkatkan mutu pendidikan serta mampu memberi
manfaat bagi lingkungan pada khususnya dan masyarakat luas pada umumnya.
Motivasi
saya mengikuti kegiatan pemilihan guru berprestasi adalah: 1) Saya ingin
“menguji’ kemampuan diri dan kompetensi yang sudah saya lakukan sampai sejauh
mana berdampak pada peningkatan dan kemajuan di sekolah tempat saya bertugas, 2) Dengan mengikuti kegiatan pemilihan guru berprestasi ini saya berharap akan bertemu dengan guru-guru SD terbaik di Deli Serdang, sehingga saya bisa belajar dan
bertukar pengalaman untuk saya terapkan
di unit kerja saya nantinya, 3) Dukungan keluarga yang terus memberikan motivasi agar saya terus semangat belajar dan
pantang menyerah serta terus
mengembangkan diri dengan belajar dari mana saja dan kapan saja, 4)
Dukungan dari Kepala Sekolah dan
rekan-rekan guru.
B. VISI MISI HIDUP SEBAGAI
GURU
1. Visi
Sebagai seorang
yang dilahirkan dari keluarga sangat sederhana, saya telah diajarkan orangtua untuk mau bekerja
keras, pantang menyerah dan selalu di jalan yang lurus dalam menggapai
cita-cita hidup. Saya teringat ketika almarhum ayah
saya berpesan kepada saya “Jadilah
manusia yang bermanfaat bagi manusia lain, sehingga kamu akan selalu dirindukan”.
Pesan inilah yang saya jadikan visi saya sebagai guru, “Menjadi guru professional yang bermanfaat bagi siswa dan selalu
dirindukan siswa”.
Selama saya menjadi siswa hingga
menjadi guru saya banyak mengamati pola pikir para siswa. Seorang siswa
akan mengidolakan, senang dan merindukan gurunya apabila: nilai
ulangan siswa bagus, cara mengajar guru mudah diterima oleh siswa, guru memberikan
motivasi kepada siswa untuk maju, membimbing siswa dengan sabar, guru bisa
memberi rasa aman saat suasana belajar. Untuk itu penulis berusaha mewujudkan
keinginan siswa itu melalui misi yang harus saya lakukan.
2.
Misi
Berdasarkan visi
yang saya canangkan, saya harus melakukan beberapa tindakan yang merupakan
perwujudan dari visi tersebut. Hal ini saya lakukan dengan selalu memohon ridho
Allah SWT agar apa yang saya upayakan bermanfaat bagi saya, keluarga dan siswa-siswa saya. Dengan
demikian misi saya adalah:
- Selalu disiplin dalam menjalankan tugas,
- Memberikan pengajaran yang menarik, berganti-ganti metode dan model pembelajaran sesuai materi,
- Memberi penghargaan (reward) pada siswa yang taat dan selalu disiplin menjalankan tugas dan peraturan sekolah,
- Menanamkan kejujuran dan tanggung jawab,
- Menanamkan sopan santun saat berbicara dan bersikap.
BAB
II
PRESTASI YANG LAYAK
MENJADIKAN SAYA SEBAGAI GURU
BERPRESTASI
A. PRESTASI
YANG PERNAH DIRAIH
Menjadi seorang guru dengan usia yang
relatif muda membuat saya harus banyak belajar. Beruntung semangat juang yang saya miliki sudah
tertanam sejak saya masih kecil yang selalu ingin maju dan terus mau belajar membuat saya
percaya diri mengemban amanah sebagai seorang guru.
Pada tahun 2008 saya menyelesaikan
pendidikan DII jurusan PGSD di Universitas Negeri Medan, lalu transfer ke S1
PGSD di perguruan tinggi yang sama, pada tahun 2010 tidak lama setelah saya
diwisuda, saya lulus seleksi CPNS di pemerintahan Kabupaten Deli Serdang, mulai bertugas sebagai CPNS tahun 2011, sebagai
guru baru saya telah dipercaya menjadi ketua PHBI Isra Mi’raj selama dua tahun,
setelah satu tahun bertugas saya melanjutkan studi yang lebih tinggi di Program
Pascasarjana Universitas Negeri Medan jurusan Pendidikan Dasar dan
menyelesaikannya pada tahun 2014 dengan IPK 3.57 (sangat memuaskan).
Selama saya kuliah banyak ilmu yang
saya dapatkan yang berhubungan dengan profesi saya sebagai guru SD, hal ini
saya manfaatkan untuk berkarir lebih jauh lagi, benar saja pada tahun 2013 saya
mendapatkan penghargaan terbaik III tingkat kabupaten dalam lomba inovasi
pembelajaran, sejak saat itu saya lebih sering dilibatkan oleh instansi untuk
mengikuti pelatihan-pelatihan, ini menjadi kesempatan bagi saya untuk menambah
pengalaman serta memperbanyak teman dikalangan guru. Adapun pelatihan-pelatihan
yang saya ikuti dapat dilihat pada tabel di bawah ini:
Pendidikan dan
Pelatihan
No
|
Nama/ Jenis DIKLAT
|
Tempat
|
Waktu Pelaksanaan (…jam)
|
Penyelenggara
|
1
|
Penelitian Tindakan Kelas (PTK)
|
Hotel Royal Perintis
|
32
|
Disdikpora Kab. Deli Serdang
|
2
|
Standar Penilaian Bagi PTK Pelaksana Kurikulum 2013
|
LPMP Sumut
|
40
|
LPMP SUMUT
|
3
|
Penilaian Angka Kredit (PAK) SD
|
Griya Hotel
|
40
|
Disdikpora Kab. Deli Serdang
|
4
|
Training of Trainers (ToT) Fasilitator Daerah bagi guru dan pengawas
SD
|
Hotel Soechi
|
40
|
Disdikpora Kab. Deli Serdang
|
5
|
Pelatihan untuk pelatih Tingkat Provinsi II, Praktik yang Baik
dalam Pembelajaran dan Manajemen SD/MI
|
Hotel Grand Serela
|
60
|
USAID PRIORITAS
|
6
|
Pelatihan Peningkatan Kualitas Pembelajaran Guru
dalam Proses KBM dengan Model PAKEM
|
Kecamatan Tanjung Morawa
|
41
|
Disdikpora Kab. Deli Serdang
|
7
|
Pelatihan Implementasi Kurikulum 2013 untuk Guru
Sasaran Jenjang Sekolah Dasar Kelas V
|
LPMP SUMUT
|
52
|
LPMP SUMUT
|
8
|
Pelatihan Penggunaan Alat Praktik dan Peraga SD dan SMP
|
Dhaksinal Hotel
|
40
|
Disdikpora Kab. Deli Serdang
|
9
|
Sosialisasi dan Workshop Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan
|
Hotel Royal Perintis
|
32
|
Disdikpora Kab. Deli Serdang
|
10
|
Pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru SD Kabupaten Deli Serdang
|
Hotel Royal Perintis
|
32
|
Disdikpora Kab. Deli Serdang
|
11
|
Manajemen Berbasis Sekolah (MBS-SD)
|
Hotel Griya Medan
|
40
|
Disdikpora Kab. Deli Serdang
|
12
|
Praktik Yang Baik Di Sekolah Dasar
|
Hotel Saka Medan
|
40
|
USAID Prioritas SUMUT
|
13
|
Penulisan Karya Tulis Ilmiah (KTI)
|
Hotel Griya Medan
|
40
|
Disdikpora Kab. Deli Serdang
|
Selain pelatihan-pelatihan, saya juga
mengikuti beberapa forum ilmiah, kegiatan tersebut dapat dilihat pada tabel di
bawah ini:
Keikutsertaan
dalam Forum Ilmiah
No
|
Jenis Kegiatan
|
Tahun
|
Peran
|
Tingkat
|
1
|
Teknologi Informasi bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan
|
2010
|
Peserta
|
Provinsi
|
2
|
Lokakarya Penelitian Tindakan Kelas
|
2010
|
Peserta
|
Provinsi
|
3
|
Super Quantum Teaching
|
2012
|
Peserta
|
Nasional
|
4
|
Early Children Education Active, Creative,Joyful
|
2012
|
Peserta
|
Nasional
|
5
|
Cara A.M.P.U.H Merebut Hati Murid
|
2013
|
Peserta
|
Provinsi
|
6
|
Sosialisasi Pancasila,Undang-undang Dasar Negara Republik
Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhinneka Tunggal
Ika
|
2014
|
Peserta
|
Nasional
|
7
|
Workshop PKG
|
2014
|
Peserta
|
Kecamatan
|
8
|
Mengenal dan Memaksimalkan Kecerdasan Anak
|
2015
|
Peserta
|
Provinsi
|
Tahun 2014 tidak lama setelah saya
menyelesaikan studi S2, saya terpilih menjadi tim fasilitator daerah (FASDA)
Kabupaten Deli Serdang, pemilihan ini dikarenakan Disdikpora Deli Serdang
mempunyai program Diseminasi terhadap Praktik yang Baik dalam Pembelajaran,
tidak lama setelah terpilih, saya dan 14 teman lainnya ditugaskan untuk
melakukan pendampingan pembelajaran PAKEM ke berbagai SD yang ada di Kabupaten
Deli Serdang. “sebuah pengalaman yang luar biasa”.
Masih ditahun 2014, saya diminta
ketua gugus untuk menjadi pemandu di forum KKG dengan pembahasan tentang, Analisis Buku Guru dan Buku Siswa Kurikulum
2013, Standar Penilaian Kurikulum 2013, Penulisan Raport Kurikulum 2013.
B.
PENGALAMAN
KERJA SEBAGAI GURU
Pada tahun 2005-2010 saya mengajar di
yayasan Nurul Hasanah dan mengundurkan diri setelah saya lulus seleksi CPNS tahun
2010 di kabupaten Deli Serdang, saya menerima SK CPNS pada bulan Maret tahun
2011 dan ditempatkan di SD Negeri 105330 Tanjung Morawa, selama mengajar di
sekolah tersebut saya mendapatkan banyak pengalaman berkaitan dengan tugas
keprofesian, saya tak pernah menyangka bahwa saya akan berada disatu titik,
menengok ke belakang dan melihat sebuah perjalanan, seperti yang sekarang saya
lakukan. Perjalanan itu berawal dari sebuah alat peraga yang saya pampang
di sekolah, dipuji oleh teman guru dan disenangi siswa, alat peraga itu saya
dapatkan dari salah seorang dosen. (saya ucapkan terima kasih kepada bapak
Prof. Dian Armanto, M.Pd, MA, M.Sc, Ph.D). Beliaulah yang menjadi
inspirasi saya dalam berkarya.
Ketika alat peraga yang pertama dapat
dipercaya oleh dewan juri untuk mendapatkan penghargaan pada lomba inovasi
pembelajaran tingkat kabupaten. Setiap bulan, setiap minggu, bahkan setiap hari
saya mulai meluangkan waktu sekedar untuk merancang dan memikirkan hal-hal yang
berkaitan dengan alat peraga pembelajaran di sekolah. Selain bagian dari
pada misi saya sebagai guru, hal tersebut juga sesuatu yang menyenangkan saya.
C.
Pengembangan
Profesi
Selama menjadi guru, beberapa karya
ilmiah yang saya hasilkan sebagai berikut:
Penelitian
No
|
Judul
|
Tahun
|
Sumber Dana
|
Status (Ketua/Anggota)
|
1
|
Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa dengan Menggunakan
Alat Peraga Matematika di Kelas V SD Negeri 105330 Bangun Sari Tahun Ajaran
2013/2014
|
2013
|
Pribadi
|
Ketua
|
2
|
Penggunaan Metode Proyek untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa
pada Materi Gaya Magnet di Kelas V SD Negeri 105330 Bangun Sari T.A. 2011/2012
|
2012
|
Pribadi
|
Ketua
|
3
|
Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran IPS dengan
Menggunakan Metode Bermain Peran Kelas V SD Negeri 105330 Tanjung Morawa T.A
2012/2013
|
2013
|
Pribadi
|
Ketua
|
4
|
Meningkatkan Kemampuan Siswa Menulis Puisi pada Pelajaran Bahasa
Indonesia dengan Menggunakan Media Gambar di Kelas V SD Negeri 105330 Tanjung
Morawa Tahun Pelajaran 2014/2015
|
2015
|
Pribadi
|
Ketua
|
Karya Tulis
Ilmiah
No
|
Judul
|
Jenis
|
Tahun
|
1
|
Mengatasi Anak Kesulitan Belajar
|
KTI/Makalah
|
2012
|
2
|
PKn sebagai Pendidikan Karakter
|
KTI/Makalah
|
2012
|
3
|
Konsep Media Pembelajaran di SD
|
KTI/Makalah
|
2013
|
4
|
Runtuhnya Moral Bangsa
|
KTI/Makalah
|
2014
|
5
|
Penerapan Metode Role
Playing untuk Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Siswa Kelas V SD
Negeri 105330 Tanjung Morawa Tahun Pelajaran 2013/2014
|
Jurnal
|
2014
|
D. PRESTASI
DALAM AKTIVITAS PEMBIMBINGAN SISWA
Pada tahun 2011 saya dimintai kepala
sekolah untuk memilih dan membimbing siswa yang akan mengikuti lomba bulu
tangkis, hal ini dikarenakan guru olahraga pada saat itu sedang sakit, benar
saja murid yang saya pilih dan bimbing mendapatkan juara 1 di kecamatan,
situasi ini membuat kepala sekolah senang, karena memang sekolah ini sudah haus
dengan prestasi.
Pada tahun yang sama, saya bersama
salah seorang rekan guru ditugaskan kembali oleh kepala sekolah untuk membimbing
siswa yang akan mengikuti lomba jurnalis cilik wilayah IV Sumatera, Aceh,
Medan, Lampung Tengah, Lampung Timur yang diselenggarakan oleh Japfa4Kids,
beruntung siswa kami menpadatkan juara II dengan hadiah piala, uang tunai Rp.
3.000.000 dan buku-buku pelajaran.
Selain prestasi yang disebutkan di
atas, akan saya sajikan beberapa prestasi siswa pada tabel di bawah ini:
No
|
Nama Kejuaraan
|
Tingkat
|
Tempat dan Waktu
|
Skor
|
1
|
Terbaik
II
Lomba
Japfa 4 Kids Jurnalis Cilik
|
Nasional
|
Medan
2011
|
|
2
|
Terbaik
I
Matematika
Olimpiade MIPA
|
Gugus
|
Bangun Sari
2011
|
|
3
|
Terbaik
I
IPA
Olimpiade
MIPA
|
Gugus
|
Bangun Sari
2011
|
|
4
|
Terbaik
I
Matematika
Olimpiade MIPA
|
Gugus
|
Bangun Sari
2012
|
|
5
|
Terbaik
I Kaligrafi
Lomba
Bakat & Seni Budaya
|
Kabupaten
|
Tanjung Morawa
2013
|
|
6
|
Terbaik
I
Matematika
Olimpiade MIPA
|
Gugus
|
Bangun Sari
2013
|
|
7
|
Terbaik
II
IPA
Olimpiade
MIPA
|
Gugus
|
Bangun Sari
2013
|
|
8
|
Terbaik
II
Matematika
Olimpiade
MIPA
|
Gugus
|
Bangun Sari
2014
|
|
9
|
Terbaik
II
Matematika
Olimpiade
MIPA
|
Gugus
|
Bangun Sari
2015
|
BAB III
PRESTASI DALAM KELUARGA DAN MASYARAKAT
A.
KELUARGA
Saya lahir pada tanggal 21 Desember
1981 anak ke-3 dari 4 bersaudara, kami dibesarkan dalam keluarga yang sangat
sederhana dan saling melengkapi, saya sangat bangga kepada orangtua, sekalipun
bekerja berjualan dipinggir jalan dengan ekonomi pas-pasan, tetapi mereka mampu
membentuk kami menjadi seorang yang kuat dan mandiri, sehingga kami 4
bersaudara dapat menyelesaikan sarjana, kakak yang pertama bernama Lena
Darawati Hutasuhut, SE (sekarang bekerja sebagai konsultan pada perusahaan
besar di Malaysia), kakak yang kedua bernama Yeni Marlia Hutasuhut, SH (bekerja
sebagai advokat di Jakarta), adik saya bernama Satria Atmaja Hutasuhut, SE
(bekerja pada salah satu perusahaan besar di Jakarta).
Tahun 2011 saya menikahi seorang
wanita, Alhamdulillah pada tahun 2013 kami dikaruniai anak bernama Marwah
Kirana Hutasuhut, saat ini berusia 1 tahun 8 bulan. Istri saya adalah seorang
guru SD yang aktif dalam mengikuti pelatihan-pelatihan guru, mengikuti lomba
guru, aktif dibidang pramuka. Tahun 2012 istri saya mengikuti lomba inovasi
pembelajaran dan menjadi harapan 1 tingkat kabupaten, tahun 2013 kembali lagi
mengikuti lomba inovasi pembelajaran, saya bangga dengan semangat yang
dimilikinya, dalam keadaan hamil 6 bulan dia tetap bersemangat mengikuti banyak
kegiatan. Tahun 2014 menjadi terbaik 1 guru berprestasi di kecamatan beringin
akan tetapi tidak masuk 10 besar tingkat kabupaten, pada tahun 2015 kembali
lagi menjadi terbaik 1 guru berprestasi di kecamatan beringin kali ini masuk dalam 10 besar peringkat ke
empat di kabupaten.
B.
BERMASYARAKAT
Di sela-sela
kesibukan sebagai guru saya masih berusaha menyempatkan
diri mengikuti kegiatan sosial di masyarakat untuk menjalin kebersamaan dan
keakraban. Saya mengikuti
perwiritan bapak-bapak dan menjadi sekretaris STM Jiran Setia di lingkungan
rumah, selain kegiatan keagamaan, saya juga aktif mengikuti kegiatan olahraga, saya
gemar bermain sepak bola, saya merasa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi
kesehatan tubuh, saya menjadi bendahara diperkumpulan olahraga sepak bola tersebut,
pada tahun 2014 dalam kegiatan pilkada, saya diangkat menjadi ketua TPS 54 di
lingkungan sekitar rumah.
BAB IV
HARAPAN DAN RENCANA KEGIATAN MASA DATANG
A. HARAPAN
Sebagai
seorang guru saya berharap kegiatan-kegiatan yang saya lakukan
bermanfaat untuk kemajuan SD
Negeri 105330 Tanjung Morawa. Saya berharap dapat menjadi insprirasi bagi orang-orang di sekitar saya, termasuk siswa-siswa saya untuk maju dan berprestasi,
tidak hanya secara akademik tetapi juga pembentukan karakter anak didik saya
sehingga kecerdasan emosional dan spiritualnya juga berkembang.
Saya juga berharap
kepada para guru khususnya di Deli Serdang agar menanamkan kepada siswanya prinsip-prinsip
tanggung jawab, integritas, kejelasan tujuan, kemampuan memahami orang lain,
bersinergi dan pembelajaran yang terus-menerus agar kelak mampu menghasilkan
pemimpin-pemimpin yang baik.
Menghadapi tuntutan jaman yang semakin
kompleks maka saya mengajak kepada
rekan-rekan guru untuk selalu melakukan perubahan ke arah yang lebih baik yaitu
beradaptasi, menyesuaikan diri dan lebih berdaya untuk mempertahankan dan meneruskan kehidupan, tanamkan
harapan dan optimisme kepada anak didik kita. Marilah kita mulai dari diri
sendiri, dari yang terkecil, mulai sekarang juga dan jangan menunda-nunda.
Insyaallah keikhlasan dan ketulusan kita akan menghasilkan guru-guru hebat yang mampu mengilhami anak
didiknya kelak agar menghasilkan sesuatu
yang bermanfaat bagi nusa dan bangsa. Amiin ya Allah. Semoga Bermanfaat.
B. RENCANA KEGIATAN MASA DATANG
Secara
pribadi saya berkeinginan untuk bisa menjadi kepala rumah tangga yang baik, membimbing anak-anak sampai mereka
dewasa dan mandiri (seperti yang
dilakukan almarhum ayah kepada saya). Selain itu saya ingin terus mengembangkan potensi dan kemampuan diri untuk
melanjutkan pendidikan S3 di bidang pendidikan untuk majukan pendidikan di
sekolah saya khususnya dan pendidikan pada umumnya.
Sebagai
guru saya masih melihat
banyak orangtua siswa yang tidak peduli terhadap pendidikan. Oleh karena
itu saya berencana memberikan
sosialisasi kepada seluruh orangtua murid berkaitan dengan betapa pentingnya
pendidikan dan berharap
kepada pemerintah agar lebih berperan aktif menggalakkan kepedulian masyarakat terhadap
pendidikan. “sebuah masyarakat yang berpendidikan akan lebih mudah
untuk diatur”
Kepada para pendidik saya berharap agar terus berusaha
untuk maju dan berkarya. Meningkatnya kesejahteraan melalui sertifikasi justru
jangan membuat terlena dan berpangku tangan.
Ulasan ini sungguh sangat bermanfaat sekali khususnya untuk saya...tetapi saya yakin hal ini juga pasti bermanfaat untuk orang lain...terimakasih telah berbagi informasi...sukses selalu ya.
BalasHapusijin berbagi juga yah sahabat, 20 Model Desain Sofa dan Meja Ruang Tamu Minimalis dan Modern, rumahminimalisok.com, semoga menambah wawasan anda, terimakasih.
sangat menginspirasi.
BalasHapus